Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Daily News - Crypto 27 November 2023
shareIcon

Daily News - Crypto 27 November 2023

27 Nov 2023, 7:33 AM·Waktu baca: 4 menit
shareIcon
Kategori
Daily News - Crypto 27 November 2023

BTC putar balik setelah lama menanjak hingga 130 juta token dalam seminggu, semua terangkum dalam Daily News Berikut!

Berikut ini rangkuman kabar dari jagat kripto, Senin (27/11).

1. Lelah Nanjak, Akhirnya BTC Putar Balik Juga

  • Nilai pasar aset Bitcoin ($BTC) terdepresiasi sebesar 1% hingga 1,5% kembali ke level US$37.100 pada perdagangan hari ini. Depresiasi nilai BTC sudah dimulai sejak Sabtu (25/11) pasca penguluran persetujuan Exchange-Traded Funds (ETF) Spot Bitcoin oleh Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC).
  • Sebelumnya, BTC sempat menembus resistance US$38.435 per unit pada hari Jumat (24/11). Tembusnya resistance ini sempat menerbitkan optimisme pada trader dan investor kripto akan potensi harga BTC mencapai level US$42.000 per unit.
  • Penguluran persetujuan ETF Spot BTC dituding menjadi katalis negatif utama fenomena berbalik arahnya harga BTC. Investor harus sabar menunggu 1 Januari 2024 nanti dimana proposal Hashdex dan Franklin Bitcoin ETF jatuh tempo.
  • Periode krusial setelahnya jatuh pada 15 Januari 2024 dimana lima proposal ETF Bitcoin lainnya juga jatuh tempo.

Transaksi Coin BTC di Sini!

2. Dana Segar US$70 Miliar Bakal Masuk Pasar Kripto, yang Bener Nih?

  • Analisis perusahaan blockchain Glassnode mengungkap potensi dana segar masuk ke pasar Bitcoin mencapai US$70 miliar atau sekitar Rp1.088 triliun. Dana tersebut bisa masuk jika ETF Spot BTC yang jadi primadona paling dinanti pasar kripto saat ini sudah ada yang disetujui.
  • Dana tersebut berasal dari pasar investasi tradisional seperti saham, obligasi dan emas. Rinciannya, sekitar US$60,6 miliar merupakan dana dari ETF Saham dan Obligasi yang bergeser ke pasar kripto. Sisanya, yakni sekitar US$9,9 miliar berasal dari pasar emas.
  • Migrasi dana investasi dari pasar investasi tradisional kepada pasar kripto berdampak signifikan terhadap harga aset kripto maupun aktivitas pasarnya. Tar hanya pasar spot, pasar berjangka Bitcoin di Chicago Mercantile Exchange (MCE) juga mengalami peningkatan aktivitas yang signifikan hingga mencetak rekor all-time-high (ATH).
  • Tak hanya pasar Bitcoin, sentimen positif terhadap prospek ETF Spot BTC juga mempengaruhi aset-aset kripto lain seperti Ethereum dan Solana.

3. Pengguna Ethereum Baru Capai 94.000

  • On-chain data menunjukkan pengguna baru Ethereum mencapai 94.451 pengguna pada 20 November kemarin. Jumlah tersebut merupakan rekor pengguna baru tertinggi pada paruh kedua tahun ini di jaringan kripto kedua terbesar di dunia saat ini.
  • Berkat meningkatnya jumlah pengguna baru, harga Ethereum (ETH) sempat menembus level psikologis US$2100 per unit di akhir pekan lalu.
  • Meningkatnya pengguna baru juga mengindikasikan peningkatan kepercayaan diri investor ETH terhadap prospek aset dalam jangka panjang.
  • Saking optimisnya, pelaku pasar yakin harga ETH bisa menembus level US$2500 per unit, bahkan setelah industri kripto dihantam sentimen negatif dari kasus mantan petinggi Binance yang terjerat kasus hukum di Amerika Serikat.

Transaksi Coin ETH di Sini!

4. Cardano Mulai Fase Uji Beta Chatbot AI Girolamo

  • Chatbot AI berbasis blockchain besutan Cardano ($ADA), Girolamo mulai masuk fase uji beta. Fase ini menandai perkembangan signifikan dari eksplorasi kecerdasan artifisial (AI) pada platform blockchain.
  • Girolamo diambil dari nama depan ahli matematika Girolamo Cardano. Platform inu membentuk tim pengembang khusus yang diberi nama CardanoGPT dengan tujuan mengembangkan chatbot AI.
  • Chatbot AI ini digadang dapat menawarkan layanan real-time dalam merespons penggunanya secara kontekstual. Mulai dari percakapan sehari-hari hingga topik industrial dan interpretasi gambar bisa dilakukan oleh chatbot AI ini.
  • Pengguna yang berminat mengakses Girolamo di fase beta harus memiliki token minimal 5000 CGI. Meski demikian, akurasi informasi yang diberikan oleh Girolamo selama fase beta tidak bisa dijamin akurat 100%.

Transaksi Coin ADA di Sini!

5. Shiba Inu Bakal 130 Juta Token Dalam Seminggu

  • Komunitas Shiba Inu ($SHIB) mengakumulasi 130.903.382 SHIB yang dibakar dalam seminggu terakhir. Kendati demikian, burning rate SHIB tetap minus 43.33% lantaran tingginya burning rate SHIB di awal musim gugur lalu.
  • Performa SHIB minggu lalu cukup baik dengan kenaikan harga pasar sebesar 7,79% menjadi US$0,000008834 per unit. Transaksi harian SHIB juga menembus level US$4,100,000 dengan jumlah transaksi tertinggi pada 23 November lalu sebanyak 42.690 transaksi.

Transaksi Coin SHIB di Sini!

6. Tingkat Kesulitan Tambang Bitcoin Rekor Lagi

  • Tingkat kesulitan penambangan Bitcoin ($BTC) meningkat 5,07% menjadi 67,96 T (terahahes). Rata-rata hash rate tambang Bitcoin saat ini berada di level 504,80 EH/S.
  • Hash rate Bitcoin mengalami peningkatan yang konsisten sejak awal tahun 2023. Saat blok 818496 terbentuk baru-baru ini, tingkat kesulitan penambangan Bitcoin mencapai titik krusial yang membuat metrik hashrate semakin dinamis.
  • Hash rate BTC yang terus meningkat ini masih berhubungan dengan antisipasi terjadinya bitcoin halving pada April 2024. Selain mempengaruhi pendapatan penambang, momen halving kerap berimplikasi pada kelangkaan aset yang berdampak pada kenaikan harga di pasaran.

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Ditulis oleh
channel logo

Fathia Nurul Haq

Right baner

Fathia Nurul Haq

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
daily news
Daily News - 28 Agustus 2023
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1