El Salvador akan menjadi negara pertama yang mengadopsi Bitcoin sebagai alat transaksi sah setelah legislatif setempat mengesahkan sebuah Rancangan Undang-Undang (RUU) yang diajukan oleh Presiden El Salvador, Nayib Bukele.
Sejumlah 62 dari 84 suara anggota legislatif El Salvador mendukung adopsi Bitcoin tersebut. Sementara itu, sisanya berkata sebaliknya.
Momen kegembiraan itu disampaikan Bukele dalam sebuah diskusi di Twitter Spaces yang didengarkan oleh 22.000 warganet pada Rabu (9/6) pukul 12.00 WIB. Dalam diskusi tersebut, Bukele mengatakan bahwa Bitcoin akan efektif sebagai alat pembayaran 90 hari setelah UU itu disahkan.
The #BitcoinLaw has been approved by a supermajority in the Salvadoran Congress.
62 out of 84 votes!
History! #Btcšøš»
ā Nayib Bukele šøš» (@nayibbukele) June 9, 2021
Dia mengatakan bahwa seluruh bisnis di El Salvador wajib menerima Bitcoin sebagai alat tukar. Kecuali, jika mereka tak memiliki infrastruktur yang memadai. Hanya saja, Bukele masih harus menemui Dana Moneter Internasional (IMF) pada Kamis (10/6) untuk mensosialisasikan kebijakan ini.
Beleid yang baru disahkan legislatif El Salvador ini bertujuan untuk mengatur Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah dan bebas digunakan untuk transaksi apa pun. Selain itu, badan hukum, badan publik atau swasta pun berhak atas kepemilikan Bitcoin tersebut.
He enviado el anteproyecto de la #LeyBitcoin a la @AsambleaSV. pic.twitter.com/9vFztvvryG
ā Nayib Bukele šøš» (@nayibbukele) June 9, 2021
Beleid ini juga diharapkan mampu mengakomodasi diaspora El Salvador di luar negeri yang ingin mengirimkan uang ke kampung halamannya.
RUU tersebut mencakup daftar proposal menarik seperti nol pajak capital gain pada BTC, memungkinkan pembayaran pajak dalam BTC. Selain itu pelaku bisnis āharusā menerima BTC sebagai pembayaran ketika ditawarkan oleh āsiapa pun yang memperoleh barang atau jasa.ā
RUU tersebut juga menjamin bahwa pemerintah El Salvador akan menyediakan infrastruktur yang memungkinkan pengguna Bitcoin untuk secara instan mengubah BTC mereka ke dolar AS jika perlu. Selain itu, negara akan memberikan āpelatihan dan mekanismeā untuk membantu warga yang tidak terbiasa dengan Bitcoin, karena banyak yang perlu mempelajari cara menggunakan aset digital.
Setelah UU ini disahkan, pemerintah El Salvador juga akan merilis dompet Bitcoin resmi, meskipun tidak wajib. Pemerintah setempat juga bermaksud untuk menyimpan Bitcoin senilai US$150 juta dalam dana perwalian di bank pengembangannya untuk menanggung risiko para pedagang.
Tak hanya itu, izin tempat tinggal permanen juga akan menanti mereka yang menginvestasikan 3 BTC di El Salvador. Namun, ketika ditanya apakah negara akan menempatkan Bitcoin sebagai kas cadangan, dia mengatakan tidak ada rencana segera.
āSaya tidak tahu, ini berkembang sangat cepat. Kami tidak mengesampingkan memiliki Bitcoin dalam cadangan kami dalam waktu dekat,ā kata Bukele.
Menariknya, setelah pengumuman terbaru Nayib, ia mengubah gambar profil Twitter-nya menjadi dirinya dengan mata laser biru. Hal itu berbeda dengan mata laser merah yang biasanya ditemukan di akun pendukung kripto yang ikonik.
Baca juga: Ampun Om Elon! Sampai Kapan Pengaruh Elon Musk ke Harga Kripto Berakhir?
Langkah kripto progresif Bukele telah memicu antusiasme di antara sejumlah politisi di seluruh Amerika Latin. Beberapa diantaranya telah menyiapkan proposal aturan kripto mereka sendiri atau mengenakan gambar profil dengan mata laser merah untuk mendukung kripto.
Pada hari Senin (7/6), anggota kongres Paraguay Carlitos Rejala memposting fotonya dengan mata laser dan menjanjikan pengumuman terkait Bitcoin akhir pekan ini.
Baca juga: Panik Harga Bitcoin & ETH Anjlok? Yuk, Coba Cari Cuan dengan Strategi Buy the Dip!
Hari berikutnya, senator Meksiko Eduardo Murat Hinojosa mengungkapkan rencananya untuk āmempromosikan dan mengusulkan kerangka hukum untuk koin kripto di legislatif Meksiko.ā
Gabriel Silva, seorang anggota kongres Panama, juga menyatakan rencana untuk mengajukan RUU pro-crypto.
Kabar ini memang jadi angin segar di kancah aset kripto. Namun, pertanyaan besarnya, seperti apa efek dari fenomena tersebut bagi harga Bitcoin?
Nah, Sobat Cuan mungkin sudah paham bahwa salah satu hal yang menghambat kenaikan harga Bitcoin adalah regulasi. Seperti yang kita lihat pada bulan Mei, āperlawananā terhadap Bitcoin di China, Amerika Serikat, India, dan Iran telah bikin harganya tersungkur. Sebab, regulasi tersebut bikin pelaku pasar jadi khawatir dengan adopsi Bitcoin di masa depan.
Namun, jika terdapat regulasi yang mendukung adopsi Bitcoin, maka Sobat Cuan bisa menebak hasilnya. Ya, peristiwa ini akan menjadi katalis positif bagi harga Bitcoin!
Adopsi Bitcoin secara masif tentu akan bikin permintaannya naik. Implikasinya, harga raja aset kripto ini bisa terangkat. Kondisi ini kemudian didukung fakta suplai Bitcoin yang tipis, di mana hanya ada 21 juta keping Bitcoin yang tersedia di dunia ini.
Argumen ini didukung oleh reaksi pasar kripto setelah aturan ini digaungkan. Harga Bitcoin pun naik 13% menembus level US$37.000 dalam kurun 24 jam setelah UU ini disahkan.
Tetapi faktor-faktor apa yang masih diperlukan agar cryptocurrency benar-benar diadopsi secara massal?
Salah satunya adalah penerapan cryptocurrency dalam situasi dunia nyata, yaitu jumlah tempat yang menerimanya sebagai alat pembayaran.
Jika cryptocurrency bisa memiliki nilai manfaat dalam kehidupan sehari-hari seperti mata uang fiat hari ini, maka ia akan berada dalam posisi yang sangat baik untuk mungkin memainkan peran penting di masa depan.
Nah, jadi bagaimana, Sobat Cuan? Apakah kamu juga tertarik serok Bitcoin mumpung momennya lagi pas? Yuk, buruan serbu Bitcoin di aplikasi Pluang sekarang!
Baca juga: Harganya Turun, Sepenting Apa Sih Investasi Ethereum di Portofolio Kamu?
Download aplikasi PluangĀ di siniĀ untuk investasi emas, S&P 500 index futures, serta aset kripto Bitcoin dan Ethereum! Harga kompetitif di pasaran, selisih harga jual-beli terendah, dan tanpa biaya tersembunyi!
Untuk investasi emas, kamu bisa melakukan tarik fisik dalam bentuk emas Antam mulai dari 1 gram hingga 100 gram. Sementara dengan Pluang S&P 500, kamu bisa berinvestasi di kontrak berjangka saham perusahaan besar di AS! Mulai dari Apple, Facebook, Google, Netflix, Nike, dan lainnya! Segera download aplikasi Pluang!
Sumber: CoinTelegraph
Bagikan artikel ini