Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Pluang Web TradingNewarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Daily News - Crypto 31 Oktober 2023
shareIcon

Daily News - Crypto 31 Oktober 2023

31 Oct 2023, 8:05 AM·Waktu baca: 3 menit
shareIcon
Kategori
Daily News - Crypto 31 Oktober 2023

Mulai dari Whales dalang lonjakan harga Bitcoin hingga tuntutan Gemini terhadap Genesis, semua terangkum dalam daily news crypto berikut ini!

Hai Sobat Cuan, hari ini, Selasa (31/10) sejumlah kabar hangat dari jagat kripto telah tersaji untuk menemani kamu. Yuk, simak selengkapnya berikut ini.

1. Whales Dituding Jadi Dalang Lonjakan Harga Bitcoin

  • Aktivitas transaksi onchain Bitcoin ($BTC) menunjukkan terjadinya lonjakan transaksi whales atau transaksi dengan nilai di atas US$100.000. Secara year-to-date hingga minggu lalu, total transaksi whales onchain Bitcoin mencapai 23.400 transaksi.
  • Minggu lalu harga per unit Bitcoin melonjak hingga tembus US$35.000 per unit, volume transaksi pun whales jadi sorotan. Diketahui, peningkatan volume transaksi whales telah berlangsung sejak akhir Juni, yakni saat firma investasi Blackrock mengajukan izin untuk menerbitkan Exchange-Traded Funds (ETF) Spot Bitcoin kepada Komisi sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC).
  • Kendati, data lain dari Deutsche Digital Assets juga menyebutkan bahwa lonjakan transaksi Bitcoin yang bernilai di bawah US$100.000 per transaksi juga mengalami peningkatan.
  • Ini membuktikan bahwa lonjakan transaksi yang terjadi tak hanya berasal dari para investor besar, melainkan retail yang turut memanfaatkan peluang cuan.

Transaksi Coin BTC di Sini!

2. USDT Dominasi Transaksi di Brazil

  • Data dari Brazil revenue Service Agency menunjukkan bahwa stablecoin Tether ($USDT) mendominasi hingga 80% dari total transaksi kripto di Brazil.
  • Tahun ini, total transaksi dalam USDT mencapai US$55 miliar, hampir dua kali lipat dari transaksi BTC yakni US$30 miliar.
  • USDT mulai populer di Brazil sejak tahun 2021 lantaran dianggap memiliki nilai tukar yang stabil dan mengacu pada mata uang fiat.
  • Per Juli 2022, volume USDT di Brazil sudah melampaui volume Bitcoin berkat popularitasnya ini.

Transaksi Coin USDT di Sini!

3. XRP Top Wallets Punya Kejutan Buat Penggemar Ripple

  • Xumm, salah satu ledger XRP top wallet bekerjasama dengan Uphold menyelenggarakan promosi berupa free transaksi 0% bagi pengguna Topper yang bertransaksi di Xumm.
  • Promo ini berlaku pada 30 Oktober hingga 31 Oktober Pacific Standard Time (PST).
  • Sejak memulai kolaborasinya pada Juni lalu, Xumm dan Topper by Uphold kerap berpromosi lewat kemudahan transaksi dan potongan harga. Sebelumnya, Xumm dan Topper memprakarsai pembelian aset digital menggunakan kartu kredit maupun kartu debit untuk mempermudah transaksi.
  • Pengguna asal Amerika Serikat dan Kanada juga dapat bertransaksi menggunakan mata uang negaranya masing-masing untuk membeli aset digital lewat platform ini.

Transaksi Coin XRP di Sini!

4. Gemini Tuntut Genesis Atas Kepemilikan US$1,6 Miliar di GBTS

  • Gemini mengajukan tuntutan kepada Genesis atas porsi kepemilikan senilai US$1,6 miliar di Grayscale Bitcoin trust (GBTC). Upaya ini ditempuh untuk mengklaim kontrol atas porsi kepemilikan agar Gemini bisa mengembalikan dana milik kliennya.
  • Menyusul keruntuhan FTX yang memicu kericuhan dalam perusahaan, Genesis menangguhkan penarikan oleh klien. Sehingga konsumennya kini tidak memiliki akses terhadap aset-aset yang diinvestasikan pada Genesis,
  • Padahal GBTC mencatatkan kinerja yang gemilang tahun ini dengan pertumbuhan dana sebesar 205,73%. Pertumbuhan ini mengalahkan pertumbuhan Bitcoin ($BTC) sendiri yang hanya sebesar 106% pada periode yang sama.
  • Genesis merupakan bagian dari Digital Currency Group (DCG) yang dinyatakan bankrut sejak Januari. Namun, perusahaan ini baru resmi menghentikan seluruh operasionalnya bulan lalu.

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Ditulis oleh
channel logo

Fathia Nurul Haq

Right baner

Fathia Nurul Haq

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
daily news
Daily News - 28 Agustus 2023
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1