Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Pluang Web TradingNewarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Weekly Review - Saham AS 8 September
shareIcon

Weekly Review - Saham AS 8 September

8 Sep 2023, 3:38 AM·Waktu baca: 2 menit
shareIcon
Kategori
Weekly Review - Saham AS 8 September

Selamat akhir pekan, Sobat Cuan! Saham Apple kebakaran hingga Broadcom pesimistis songsong akhir tahun, semua terangkum di Rangkuman Saham AS Sepekan berikut!

Saham AS Pekan Ini

1. Saham Apple Tumbang Usai China Larang Pejabatnya Pakai iPhone

Nilai saham raksasa teknologi Apple Inc ($AAPL) rontok 3,6% pada penutupan perdagangan Rabu (6/9), menandai pelemahan harian terparahnya dalam sebulan terakhir. Hal ini terjadi setelah Wall Street Journal melaporkan bahwa pemerintah China akan melarang sejumlah pejabat pemerintahannya untuk menggunakan ponsel pintar iPhone saat bertugas.

Transaksi AAPL di Sini!

2. Broadcom Pesimistis, Pasang Target Pendapatan di Bawah Proyeksi Analis

Perusahaan perakit semikondutor Broadcom Inc. (AVGO) pada Kamis (31/8) menargetkan pendapatan triwulan fiskal IV 2023 sebesar US$9,28 miliar alias lebih pesimistis dibanding prakiraan analis US$9,8 miliar. Kabar ini sempat membuat saham Broadcom ambles 4% pascaperdagangan Kamis pekan lalu.

Transaksi AVGO di Sini!

3. Pakar Bank of America Sarankan Investor Jual Saham Sekarang. Apa Alasannya?

Pakar strategi Bank of America Corp ($BAC) Michael Hartnett dalam catatannya akhir pekan lalu menyarankan investor untuk menjual kepemilikan sahamnya saat ini meski The Fed kemungkinan ogah mengerek suku bunga acuannya bulan ini. Ia beralasan, meski bank sentral AS tersebut menangguhkan kebijakan moneter ketatnya, ekonomi AS diramal akan memasuki fase "pendaratan keras" (hard landing) mulai bulan ini yang semestinya juga ikut menggoyangkan kinerja pasar saham AS.

Transaksi BAC di Sini!

4. JPMorgan Dituduh Bantu Kriminal Kelas Kakap

Otoritas US Virgin Islands, dalam sebuah sesi persidangan di pengadilan federal Manhattan, Kamis (31/8), menuduh bank JPMorgan Chase & Co ($JPM) telah memfasilitasi transaksi mencurigakan dari kriminal kelas kakap AS Jeffrey Epstein senilai lebih dari US$1 miliar secara sadar. Hal ini didasarkan pada bukti yang dimiliki US Virgin Islands bahwa JPMorgan sejatinya telah melaporkan transaksi haram tersebut ke Departemen Keuangan AS usai Epstein mengakhiri hidupnya 2019 silam.

Transaksi JPM di Sini!

5. Tesla Permak Fitur Mobil Sedan Model 3

Produsen mobil listrik Tesla Inc. ($TSLA) pada pekan ini mengumumkan telah memasang perbaikan fitur mobil sedan Model 3, di antaranya adalah memasang layar sentuh di spion samping dan menambah unit pengeras suara di sistem suaranya. Di samping itu, mobil sedan hasil "oplas" tersebut juga bisa melaju maksimal sejauh 606 kilometer (km) di China alias 9% lebih jauh dibanding produksi sebelumnya.

Transaksi TSLA di Sini!

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Ditulis oleh
channel logo

Galih Gumelar

Right baner

Galih Gumelar

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
daily news
Daily News - 28 Agustus 2023
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1