Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Pluang Web TradingNewarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Daily News - Saham AS 17 Januari 2024
shareIcon

Daily News - Saham AS 17 Januari 2024

17 Jan 2024, 7:26 AM·Waktu baca: 4 menit
shareIcon
Kategori
Daily News - Saham AS 17 Januari 2024

Sypnopsis akuisisi Ansys hingga Costco akan buat kebijakan baru untuk anggotanya, selengkapnya dalam Daily News Berikut!

Berita Pilihan Hari Ini

1. Synopsys Akan Akuisisi Ansys US$35 Miliar

  • Synopsys ($SNPS), perusahaan desain dan perangkat lunak semikonduktor, akan mengakuisisi Ansys, perusahaan perangkat lunak teknik dan desain produk.
  • Kesepakatan ini bernilai sekitar US$35 miliar dan merupakan salah satu kesepakatan teknologi terbesar yang diumumkan dalam beberapa tahun terakhir.
  • Synopsys akan membayar sekitar US$390 per saham Ansys, yang terdiri dari $197 per saham dalam bentuk tunai dan sekitar sepertiga saham Synopsys untuk setiap saham Ansys.
  • Kesepakatan ini diharapkan selesai pada paruh pertama 2025, tergantung pada persetujuan peraturan dan pemegang saham.
  • Pemegang saham Ansys akan memiliki 16,5% saham Synopsys setelah merger.
  • Kesepakatan ini akan dibiayai sebagian oleh $16 miliar pinjaman utang dan sisanya $3 miliar non-ekuitas akan berasal dari kas Synopsys.
  • CEO Ansys Ajei Gopal akan terus memainkan peran penting dalam penggabungan tersebut.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, SNPS telah diperdagangkan pada level 36,7x P/E-nya atau lebih tinggi dibandingkan rata-rata kompetitor di 32,7x. Konsensus memberikan fair value harga saham SNPS di angka $611,38 atau dengan potensi kenaikan sebesar 20,0% dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham SNPS di Sini!

2. Vodafone dan Microsoft Jalin Kemitraan US$1,5 Miliar untuk AI, Cloud, dan IoT

  • Vodafone dan Microsoft ($MSFT) akan bermitra selama 10 tahun untuk menghadirkan kecerdasan buatan (AI), layanan digital, perusahaan, dan cloud kepada lebih dari 300 juta bisnis dan konsumen di seluruh pasar Eropa dan Afrika.
  • Sebagai bagian dari kemitraan ini, Vodafone akan menginvestasikan US$1,5 miliar dalam pengembangan AI khusus konsumen yang menggunakan teknologi Azure OpenAI dan Copilot milik Microsoft.
  • Vodafone juga akan menggantikan pusat data fisiknya dengan layanan cloud Azure yang lebih murah dan skalabel.
  • Sebagai imbalannya, Microsoft akan menjadi investor ekuitas dalam platform Internet of Things (IoT) terkelola Vodafone saat platform tersebut dipisahkan menjadi bisnis mandiri pada bulan April.
  • Microsoft juga akan membantu mengembangkan platform keuangan seluler Vodafone di Afrika.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, MSFT telah diperdagangkan pada level 31,9x P/E-nya atau lebih tinggi dibandingkan rata-rata kompetitor di 28,9x. Konsensus memberikan fair value harga saham MSFT di angka $423,08 atau dengan potensi kenaikan sebesar 8,4% dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham MSFT di Sini!

3. Elon Musk Menginginkan Kontrol Lebih Atas Tesla, Ingin 25% Hak Suara

  • Elon Musk, CEO Tesla ($TSLA) dan SpaceX, ingin memiliki sekitar 25% hak suara di perusahaan.
  • Pasalnya, saat ini, Musk hanya memiliki sekitar 13% saham Tesla.
  • Musk mengatakan 25% hak suara akan memberinya pengaruh yang cukup untuk memimpin Tesla menjadi pemimpin dalam AI dan robotika.
  • Musk juga mengatakan bahwa jika ia tidak memiliki 25% hak suara, ia akan lebih suka membangun produk di luar Tesla.
  • Keinginan Musk untuk mengontrol lebih banyak Tesla kemungkinan akan menambah tekanan pada dewan direksi Tesla.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, TSLA telah diperdagangkan pada level 57x P/E-nya atau lebih tinggi dibandingkan rata-rata kompetitor di 10,8x. Konsensus memberikan fair value harga saham TSLA di angka $245,73 atau dengan potensi kenaikan sebesar 11,7% dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham TSLA di Sini!

4. Penggabungan Kroger dan Albertsons Ditunda: Pemeriksaan Masih Berlangsung

  • Penggabungan rantai supermarket Kroger ($KR) dan Albertsons yang awalnya dijadwalkan selesai pada awal tahun 2024, kini diundur menjadi paruh pertama tahun fiskal 2024 Kroger.
  • Keterlambatan ini disebabkan oleh diskusi lanjutan dengan regulator federal, termasuk Komisi Perdagangan Federal (FTC) dan jaksa agung masing-masing negara bagian.
  • Kroger, Albertsons, dan C&S Wholesale Grocers menyatakan bahwa mereka sedang "berdialog aktif dan berkelanjutan" dengan regulator untuk menyelesaikan tinjauan antimonopoli.
  • Kekhawatiran antimonopoli menjadi salah satu faktor yang menyebabkan penundaan penggabungan ini.
  • Anggota parlemen dan pemimpin politik AS khawatir bahwa konsolidasi akan menyebabkan harga yang lebih tinggi dan pilihan belanja yang lebih sedikit bagi konsumen, serta hilangnya pekerjaan.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, KR telah diperdagangkan pada level 10,8x P/E-nya atau lebih rendah dibandingkan rata-rata kompetitor di 15,3x. Konsensus memberikan fair value harga saham KR di angka $51,93 atau dengan potensi kenaikan sebesar 11,9% dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham KR di Sini!

5. Exxon Akan Beli 1,2 Juta Ton LNG Tambahan per Tahun dari Mexico Pacific

  • Mexico Pacific dan Exxon Mobil ($XOM) telah mencapai kesepakatan untuk memasok 1,2 juta ton LNG per tahun dari unit produksi ketiga proyek Saguaro Energia di pantai barat Meksiko.
  • Kesepakatan ini akan berlangsung selama 20 tahun.
  • Kesepakatan ini akan memungkinkan Mexico Pacific untuk membuat keputusan investasi akhir untuk memperluas pabrik LNG Saguaro Energia.
  • Proyek Saguaro Energia direncanakan untuk mengirimkan 15 juta ton LNG per tahun ke Asia.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, XOM telah diperdagangkan pada level 5,4x EV/EBITDA-nya atau lebih tinggi dibandingkan rata-rata kompetitor di 4,8x. Konsensus memberikan fair value harga saham XOM di angka $125,61 atau dengan potensi kenaikan sebesar 27,6% dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham XOM di Sini!

6. Costco Uji Coba Pemindai Kartu di Pintu Masuk

  • Costco ($COST) sedang menguji sistem baru yang mengharuskan anggota memindai kartu keanggotaan mereka di pintu masuk toko.
  • Sistem ini bertujuan untuk memberantas praktik berbagi keanggotaan, yang telah meningkat sejak pandemi.
  • Pemindai juga akan mempercepat proses masuk dan checkout.
  • Costco memiliki sekitar 66 juta anggota berbayar dan 119 juta pemegang kartu pada 2022.
  • Biaya keanggotaan sangat penting bagi bisnis Costco, yang telah melonjak selama pandemi.

Valuasi & Insight:

Berdasarkan harga penutupan 16 Januari 2024, COST telah diperdagangkan pada level 41,9x P/E-nya atau lebih tinggi dibandingkan rata-rata kompetitor di 22,3x. Konsensus memberikan fair value harga saham COST di angka $674,47 dalam setahun kedepan.

Transaksi Saham COST di Sini!

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Ditulis oleh
channel logo

Dewi A Zuhriyah

Right baner

Dewi A Zuhriyah

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
daily news
Daily News - 28 Agustus 2023
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1