Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro (Segera Hadir)
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Advanced Order

support-icon
Dirancang untuk Investor (Segera Hadir)
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

chatRoomImage

Scan kode QR untuk download Pluang di Android dan iOS.

Informasi Terkini UntukmuBlogBerita & AnalisisPelajariKamus
bookmark

Cari berita, blog, atau artikel

Berita & Analisis

Sentuh Rekor Baru, Harga Bitcoin Tembus Rp700 Juta Pekan Ini

Sentuh Rekor Baru, Harga Bitcoin Tembus Rp700 Juta Pekan Ini

16 Feb 2021, 4:20 AM·Waktu baca: 4 menit
Kategori
Sentuh Rekor Baru, Harga Bitcoin Tembus Rp700 Juta Pekan Ini

Harga Bitcoin kembali menunjukkan tajinya pada Senin (15/2) dengan mencapai rekor barunya US$49.439 per keping. Tren ini kemudian berlanjut Selasa (16/2), di mana Bitcoin sudah menyentuh US$50.000 atau sekitar Rp700 juta.

Rekor harga Bitcoin didorong oleh sentimen maraknya perusahaan yang memborong atau memberi dukungan kepada aset kripto tersebut. Setelah Tesla mengumumkan memborong Bitcoin senilai US$1,5 miliar, Mastercard dan BNY Melon juga mengatakan dukungannya pada Bitcoin.

Namun, selain karena sentimen positif tersebut, kenaikan harga Bitcoin juga disebabkan oleh dugaan menipisnya suplai Bitcoin yang beredar di pasar.

Dari sisi teknikal, laporan yang dirilis analis Decentrader memperlihatkan penurunan pasokan likuid Bitcoin di tengah permintaan yang justru meningkat. Sementara itu, jumlah keping Bitcoin yang bergerak secara on-chain untuk jangka waktu yang lama juga meningkat.

Grafik yang disusun Decentrader menunjukkan bahwa Bitcoin saat ini memiliki pasokan likuid sekitar 4 juta koin dan jumlahnya terus menurun sejak Juni 2020. Ini terjadi lantaran whales dan investor institusional meningkatkan daya beli mereka terhadap aset kripto.

Bukti lebih lanjut terjadinya pertumbuhan pemain uang besar ini dapat ditemukan dengan melihat lonjakan wallet holding yang memiliki lebih dari 1.000 keping Bitcoin. Ini menunjukkan bahwa pemain yang lebih besar mengambil Bitcoin lebih banyak dibandingkan pemain yang lebih kecil.

Baca juga: Setelah Ethereum, Kini Harga Bitcoin “Latah” Ikutan Tren Bullish

Harga Bitcoin Bullish, Dompet Elektronik Berlomba Perluas Jangkauan Layanan Aset Kripto

Berita bullish aset kripto menguat ketika PayPal mengumumkan bahwa mereka berencana untuk memperluas layanan kriptonya bagi penduduk Inggris Raya.

Hal ini menandai pertama kalinya pengguna Paypal di luar AS dapat membeli aset kripto dan mengamati harga Bitcoin melalui platform Paypal dan Venmo yang akan diterapkan per kuartal II 2021.

Dalam upaya untuk menyamai langkah PayPal dan Cash App, Apple Pay memulai kerjasama baru dengan BitPay. Kerjasama ini memungkinkan pengguna Apple Wallet untuk menggunakan kartu BitPay dalam pembelian di merchant.

Baca juga: Microstrategy Siapkan US$400 Juta untuk Borong Bitcoin

Choppy Trading Tentukan Karakteristik Pasar Tradisional

Pasar tradisional menghadapi tekanan awal pada hari Jumat, menyusul pengumuman pada 11 Februari bahwa regulator federal telah meluncurkan penyelidikan ke Robinhood dan Reddit. Penyelidikan ini terkait dengan tanda-tanda manipulasi pasar dan pergerakan liar baru-baru ini yang terlihat pada saham GameStop dan AMC.

Apakah hal ini akan mempengaruhi harga Bitcoin dan aset kripto secara signifikan?

Pasar aset kripto yang lebih luas diperkirakan akan melanjutkan kenaikan bullish-nya karena banyak pihak melihat keuntungan aset kripto ini, terutama dengan capaian harga tertinggi sepanjang masanya.

Nilai Ethereum bahkan lebih dalam lagi mencapai wilayah yang belum dipetakan, dan lantas menetapkan harga tertinggi baru sepanjang masa di US$1.863, sementara Polkadot (DOT) menjadi koin 10 teratas dengan kinerja terbaik. Aset kripto ini mengalami peningkatan hingga 21% dalam semalam dan mencapai rekor tertinggi baru di 29,52.

Pemain terkenal lainnya termasuk protokol proof-of-stake murni Algorand (ALGO), yang meningkat hingga 38% dan mencapai harga tertinggi 2021 di US$1,84 dan Tezos (XTZ) yang melihat kenaikan harganya sebanyak 23% untuk rekor tertinggi baru US$5,41.

Kapitalisasi pasar aset kripto secara keseluruhan kini mencapai US$1,48 triliun dan tingkat dominasi Bitcoin adalah 60,4%.

Tidak ada Alasan Harga Bitcoin akan Bearish

Harga Bitcoin yang naik lebih dari 100% melewati level tertingginya di 2017 di dekat US$20.000 menyebabkan Ched, seorang analis dan trader kripto, berpendapat bahwa situasi Bitcoin akan tetap bullish.

“Saya pikir banyak orang mencari top lokal di sini, atau mungkin alasannya karena harga telah naik sejauh ini dengan cepat,” ujar Cheds, yang memiliki sertifikat CMT level 1 dan menunjukkan tingkat keahlian mumpuni dalam analisis teknis.

“Dalam pandangan saya, bullish masih akan dalam kendali penuhnya untuk aset Bitcoin. Setiap harinya, kita akan menanti berita tentang lebih banyaknya permintaan investor institusional untuk aset ini. Dan ini tentu akan menjadi kekuatan pendorong besar,” ungkap Cheds.

Aset kripto memang kini berada di tangan para pemain besar arus utama yang mengalokasikan modal mereka pada Bitcoin. Selain Tesla, MicroStrategy telah memasukkan lebih dari US$1 miliar ke dalam Bitcoin. Sementara, sejumlah pemain lain telah meningkatkan jumlahi modal mereka ke aset digital.

Nikmati Keuntungan dengan Investasi Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang di sini untuk investasi emas, S&P 500 index futures, serta aset kripto Bitcoin dan Ethereum! Harga kompetitif di pasaran, selisih harga jual-beli terendah, dan tanpa biaya tersembunyi!

Untuk investasi emas, kamu bisa melakukan tarik fisik dalam bentuk emas Antam mulai dari 1 gram hingga 100 gram. Sementara dengan Pluang S&P 500, kamu bisa berinvestasi di kontrak berjangka saham perusahaan besar di AS! Mulai dari Apple, Facebook, Google, Netflix, Nike, dan lainnya! Segera download aplikasi Pluang!

Sumber: CNBC, CoinTelegraph, CoinTelegraph

Ditulis oleh
channel logo

Dewi Kharisma

Right baner

Bagikan artikel ini

Apakah artikel ini berguna untukmu?

like
like
Right baner
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1

Daftar