Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Mengenal BSCscan, Blockchain Explorer Utama Jaringan BSC
shareIcon

Mengenal BSCscan, Blockchain Explorer Utama Jaringan BSC

25 Jul 2023, 8:42 AM·Waktu baca: 3 menit
shareIcon
Kategori
BSCScan

BSCScan adalah platform penting bagi komunitas kripto yang beraktivitas di jaringan BSC. Lantas, apa itu BSCScan dan apa saja fungsinya?

Apa itu BSCscan?

BSCscan adalah mesin pencarian yang memfasilitasi komunitas kripto untuk melacak transaksi pada blockchain Binance Smart Chain (BSC). BSC sendiri adalah jaringan blockchain yang dibangun untuk menjalankan aplikasi berbasis smart contract seperti token, koin dan aplikasi terdesentralisasi (DApps) yang diciptakan oleh platform exchange kripto Binance.

Cara kerjanya mirip dengan mesin pencarian blockchain (blockchain explorer) lainnya, di mana pengguna dapat mengakses informasi yang dibutuhkan dari blockchain BSC lewat situs BSCScan.

Platform ini merupakan ledger atau buku besar yang menyimpan transaksi pada jaringan blockchain BSC. Sebab itu, scanner ini menjadi salah satu bukti transparansi BSC yang bertujuan meningkatkan kepercayaan penggunanya.

Baca Juga: Binance Coin (BNB)

Bagaimana Cara Kerja BSCscan?

Mesin pencarian ini dikembangkan oleh developer yang sama dengan Etherscan. Oleh karenanya, keduanya memiliki cara kerja yang mirip. Dalam hal ini, platform akan mengumpulkan setiap data dan informasi penting pada jaringan BSC lalu mengubahnya menjadi informasi yang disajikan bagi penggunanya.

Pengguna dapat mengakses BSCscan untuk memperoleh informasi secara realtime. Di samping itu, penggunanya juga dapat melacak suatu transaksi atau mengkalkulasi estimasi gas fee lewat platform ini.

Baca Juga: Mengenal Solscan, Blockchain Explorer Andalan Fans Solana

Apa Saja Fitur BSCscan?

Blockchain explorer satu ini punya banyak fitur.

Selain fitur yang umum tersedia pada blockchain scanner lain seperti melihat alamat dan biaya transaksi, Sobat Cuan juga dapat menggunakan BSCscan untuk melihat daftar token, peringkat proyek non-fungible token (NFT) hingga gas fee pada platform BSC.

Berikut ini fitur-fitur yang tesedia dalam BSCscan:

1, Pencarian

Kamu dapat menggunakan platform BSCscan untuk mencari informasi penting seperti token, alamat, maupun NFT pada jaringan BSC.

Menu untuk mnecari transaksi terletak pada bagian atas halaman situs. Kamu bisa menggunakan filter pencarian spesifik untuk mencari trasaksi, alamat, hingga wallet yang kamu mau.

Hasil pencarian pada platform ini meliputi alamat asal transaksi, alamat tujuan transaksi hingga besarnya transaksi. Kamu juga bisa menyaring berdasarkan transaksi terbaru, terbesar maupun kriteria spesifik yang kamu inginkan.

2. Smart Contract

Melalui platform ini, kamu bisa menganalisis sebuah smart contract maupun berinteraksi secara langsung. Kamu pun dapat memverifikasi token melalui kode smart contract untuk mengetahui resmi atau tidaknya proyek atau aset kripto yang beroperasi pada jaringan ini.

Fitur ini memberi akses transparansi kepada semua orang untuk mengetahui aset mana yang resmi maupun yang tidak resmi. Hasil verifikasinya berupa source code, yakni sebuah kode smart contract yang berjalan pada jaringan BSC.

3. Kalkulasi Gas Fee

Gas fee atau biaya gas transaksi memang fluktuatif, apalagi jika kamu memilih opsi transaksi cepat yang hanya memakan waktu lima hinga 10 detik saja.

Fitur ini berguna untuk membantumu memperhitungkan biaya gas dari tiap transaksi dengan memaparkan informasi biaya gas pada transaksi yang terjadi dalam lima menit terakhir.

4. NFT

Non-fungible Token (NFT) yang meroket popularitasnya belakangan ini juga dapat diciptakan di jaringan BSC. Oleh karenanya, BSC pun bisa melacak NFT apa saja yang "berkediaman" di jaringan tersebut.

Platform ini akan menampilkan sejarah informasi seputar NFT seperti sejarah kepemilikan, proyek NFT, hingga ID token tiap NFT. Sayangnya kamu tidak bisa mencari gambar NFT pada platform ini.

5. Peringkat Token

Kamu bisa mengecek peringkat token dari berbagai protokol sepeerti BEP-20 yang merupakan protokol token natif BSC hingga ERC-721 yang beroperasi pada jaringan Ethereum lewat scanner ini.

Informasi yang ditampilkan bisa kamu filter sesuai tujuan kamu, misalnya, token dengan volume pasar terbesar atau volume transaksi tertinggi.

6. Metamask

Kamu bisa menguhubungkan laman ini dengan aplikasi Metamask yang kamu gunakan. Caranya dengan mnambahkan network BSC lewat fitur yang tersedia. Praktis, bukan?

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Sumber: Binance, BSCScan,com

Ditulis oleh
channel logo

Galih Gumelar

Right baner

Galih Gumelar

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
crypto
Mengenal Istilah 'Ethereum Killer' dalam Kripto. Apakah Itu?
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1