Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Blog

Mau Belajar Investasi? 5 Rekomendasi Buku Ini Wajib Kamu Baca!
shareIcon

Mau Belajar Investasi? 5 Rekomendasi Buku Ini Wajib Kamu Baca!

20 May 2020, 3:30 AM·READING_TIME
shareIcon
Kategori
Mau Belajar Investasi? 5 Rekomendasi Buku Ini Wajib Kamu Baca!

Membaca buku tentang investasi bisa menjadi senjata ampuh mendapatkan keuntungan yang maksimal. Ingin tahu rekomendasi buku bagus ala Pluang? Di artikel ini, kami hadirkan daftarnya.

Investasi ibarat perang yang harus kita menangkan. Caranya, dengan mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin dan meminimalkan risiko.

membaca buku

Memahami buku tentang investasi merupakan strategi ampuh untuk menaklukkan dunia keuangan. Belajar dari rekomendasi buku bagus membuat kita semakin memahami dinamika kesuksesan dan kegagalan orang-orang hebat sebelumnya. 

Modal adalah senjata utama seorang investor. Namun, wawasan tentang dunia investasi juga tidak kalah pentingnya. Dengan memiliki pengetahuan yang cukup, kita bisa memaksimalkan modal yang ada.

Buku tentang investasi yang bagus adalah yang memberikan gambaran riil naik turunnya dunia investasi. Simak, yuk, lima rekomendasi buku bagus di bawah ini!

Baca juga: Kenali Tujuan Investasimu, Lihat 4 Investasi Potensial untuk Pemula Ini

Rekomendasi buku tentang investasi dari orang-orang hebat

Seorang investor yang sukses adalah dia yang mau belajar dari kesuksesan dan kegagalan para pendahulunya. Berikut beberapa buku tentang investasi yang bisa kalian ambil ilmunya!

#1 “The Essays of Warren Buffett: Lessons for Corporate America” (1997) oleh Warren Buffett

 buku tentang investasi

Buku ini sangat cocok untuk investor pemula. Di sini, Warren Buffett menjelaskan tentang prinsip dasar bisnis. Mulai dari corporate governance, keuangan, investasi, alternatif saham, merger dan akuisisi, kebijakan akuntansi, hingga masalah pajak. Salah satu trik yang dianjurkan dalam buku ini adalah membeli saham suatu perusahaan pada saat saham tersebut sedang bearish alias diskon, di bawah nilai bawaannya!

#2 “Rich Dad Poor Dad” (1997) oleh Robert T. Kiyosaki

rekomendasi buku bagus

Buku klasik yang satu ini sangat dianjurkan bagi investor pemula. Kiyosaki beragumen jika orang miskin dan kelas menengah cenderung bekerja mencari uang dengan penghidupan dari waktu ke waktu. Namun, orang kaya bekerja untuk belajar. Kiyosoki menganjurkan investor untuk membuat arus kas berkala serta menyediakan nilai ekuitas terbalik untuk membuat analisis pada suatu produk investasi.

#3 “Beating the Street” (1993) oleh Peter Lynch

buku tentang investasi beating the street peter lynch

Peter Lynch adalah salah satu investor pasar saham yang paling sukses. Buku ini memungkinkan kita untuk melihat ke dalam pikiran dan proses berpikir Lynch dalam hal memutuskan apakah itu saat yang tepat bagi investor untuk membeli atau menjual saham. Lynch percaya jika setiap investor individu bisa memaksimalkan uang, bahkan lebih baik daripada Wall Street.

#4 “The Intelligent Investor” (1949) oleh Benjamin Graham

rekomendasi buku bagus the intelligent investor benjamin graham

Buku yang ditulis pada 1949 ini diakui oleh Warren Buffett sebagai “the best investing book ever written”. Benjamin Graham sendiri dinobatkan sebagai “father of value investing”. Dalam buku ini, Graham membahas berbagai cara untuk mengelola portofolio kalian melalui pendekatan positif maupun defensif.

#5 “Think and Grow Rich” (1937) oleh Napoleon Hill

think and grow rich napoleon hill

Buku ini ditulis pada saat great depression dan sudah terjual lebih dari 100 juta kopi di seluruh dunia. Berangkat dari riset yang mendalam, Hill menjelaskan bahwa kesiapan psikologis seseorang untuk sukses dan gagal merupakan wawasan yang berharga. Hill menunjukkan bagaimana keinginan, kepercayaan, pengetahuan khusus, perencanaan, dan kegigihan diuji pada saat great depression ini.

Buku tentang investasi diatas menunjukkan bahwa kesuksesan investasi itu butuh proses. Yuk, mulai berproses dengan membaca buku!

Baca juga: Tetap Cuan Saat #dirumahaja dengan Menabung Emas Digital, Begini Caranya!

Belajar dari Warren Buffett

Rule No. 1: never lose money. Rule No. 2: never forget Rule No.”

Itu adalah salah satu kutipan dari Warren Buffett.

Warren Buffett dinobatkan sebagai “the most successful investor”. Ia menulis banyak buku tentang investasi yang menjadi bacaan hampir setiap investor serius. Ada sekitar 44 buku yang tercantum di goodreads dengan rating yang sangat tinggi, dengan 278.950 rating dari para pembacanya.

Majalah Forbes pada Januari 2020 membedah lima kunci sukses dari seorang Warren Buffett. Kuncinya adalah:

#1 investasilah kepada saham dividen perusahaan

Saham dividen merupakan pemasukan utama Buffett dan rekan-rekannya.

#2 Buy-and-hold strategy

Menurut buku tentang investasi yang ditulisnya, investasi dalam jangka panjang lebih mendatangkan untung daripada mengikuti pasar dari waktu ke waktu.

#3 Jangan takut untuk melepaskan

Buffett tidak lepas dari kesalahan. Dia pernah rugi banyak. Tapi, dari sanalah dia belajar banyak hal.

#4 Tangkaplah kesempatan

Jika kamu punya keyakinan pada suatu saham, maka majulah. Tidak usah melihat orang lain. Being brave when others are afraid!

#5 Jangan mengikuti arus

Buffett sering menghindari berpartisipasi pada saham-saham yang sedang naik. Tentu saja, langkah ini membutuhkan analisis mendalam dan tidak cukup hanya membaca satu atau dua buku tentang investasi.

Kesuksesan Warren Buffett membutuhkan disiplin dan kesabaran selama bertahun-tahun. Apa yang bisa kita ambil? Tetaplah berproses dan teguh pada pendirian kita, pesan Warren Buffett. Dan tentu, bagi yang sedang memulai investasi, ingat untuk membaca rekomendasi buku tentang investasi di artikel ini, ya!

Sumber: Investopedia

Simak juga:

Tetap Produktif Meski Kerja dari Rumah, Ini 9 Trik dari Para Freelancer Sukses

Dampak Pandemi Corona, 1,4 Juta Orang Mendaftar Kartu Prakerja Online

Pengin Bikin Start-up? Ini 5 Strategi Awal yang Harus Kamu Ketahui

Kenali Tujuan Investasimu, Lihat 4 Investasi Potensial untuk Pemula Ini

Menyulap Hobi Menjadi Bisnis dengan 7 Trik Andalan Ini!

Ditulis oleh
channel logo

Dewi Kharisma

Right baner

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait

Artikel Terkait

no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1