Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Pluang Snapshot: The Fed Siap Jinak, Jaringan Aave Hampir Kena 'Gasak'
shareIcon

Pluang Snapshot: The Fed Siap Jinak, Jaringan Aave Hampir Kena 'Gasak'

24 Nov 2022, 8:31 AM·Waktu baca: 5 menit
shareIcon
Kategori
Pluang Snapshot: The Fed Siap Jinak, Jaringan Aave Hampir Kena 'Gasak'

Selamat sore, Sobat Cuan! Meski pasar saham AS tak beroperasi hari ini, tak ada salahnya menyimak hal-hal yang perlu diantisipasi serta aset yang perlu dipantau hari ini!

5 Hal yang Perlu Dipantau Hari Ini

Ada Transfer BTC Jumbo. Siapa Oknum di Baliknya?

Sebuah dompet Bitcoin (BTC) yang berkaitan dengan kasus peretasan BTC di platform exchange Mt. Gox pada 2014 silam terlihat mengirimkan BTC dalam jumlah jumbo pada Rabu (23/11). Rupanya, transfer tersebut adalah transaksi terbesar yang dilakukan dompet tersebut sejak Agustus 2017.

Peristiwa ini dipantau oleh firma data analisis on-chain kripto CryptoQuant Ki Young Jo, yang ia kabarkan melalui akun Twitter pribadinya.

Menurut pantauan Ki, dompet tersebut mengirimkan 10.000 BTC dengan nilai maksimal US$167 juta ke dua penerima yang tidak teridentifikasi. Transaksi itu kemudian dipecah ke dalam dua bagian, di mana 3.500 BTC dikirim ke beberapa dompet sementara sisa 6.500 BTC dikirim ke satu alamat aktif.

Apakah peristiwa ini akan berdampak signifikan ke harga BTC?

Transaksi BTC di Sini!

The Fed Siap Rem Kebijakan Moneternya

Bank sentral AS The Fed memberi sinyal akan menurunkan laju kenaikan suku bunga acuannya untuk menghindari risiko pengetatan kebijakan moneter yang berlebihan. Sehingga, ada kemungkinan The Fed akan mengerek suku bunga acuannya sebesar 50 basis poin di Desember mendatang.

Sikap itu terungkap dari risalah rapat (minutes of meeting) komite pasar terbuka federal The Fed (FOMC) awal November yang dirilis Rabu (23/1).

"Mayoritas peserta rapat memandang bahwa perlambatan laju kenaikan suku bunga acuan adalah langkah yang pantas," ujar risalah rapat tersebut. Apakah ini bisa menjadi sentimen positif bagi kinerja aset berisiko?

Baca Juga: Pluang Snapshot: Risalah Fed Bikin Deg-Degan, Tesla Bidik Korea Selatan

The Fed Sebut AS 50% Berpeluang Jatuh ke Resesi Tahun Depan

Selain membeberkan niatan untuk melancarkan kebijakan moneter yang lebih kalem, risalah rapat The Fed ternyata memuat kekhawatiran pejabat bank sentral tersebut terhadap resesi. Bahkan, risalah tersebut mengatakan AS memiliki peluang 50% jatuh ke resesi ekonomi tahun depan.

Menariknya, ini merupakan pertama kalinya The Fed membahas soal resesi sejak mulai mengerek suku bunga acuan pada Maret lalu.

Dalam risalah tersebut, The Fed menyebut perlambatan konsumsi masyarakat, outlook ekonomi global yang memburuk, dan kondisi finansial yang mengetat sebagai biang kerok kegiatan ekonomi AS di tahun depan.

Amazon Tambah Armada Sepeda Listrik di Inggris

Raksasa ritel daring Amazon mengatakan akan menambah armada sepeda listrik di Inggris untuk pengiriman barang. Hal ini dilakukan untuk mempercepat dekarbonisasi alat transportasi yang selama ini digunakan perusahaan untuk melakukan jasa logistik di Inggris.

Untuk melancarkan rencana tersebut, Amazon menyebut akan menambah dua hub pengiriman barang di kota London dan Manchester. Aksi itu merupakan bagian dari investasi perusahaan sebesar 300 juta Poundsterling lima tahun ke depan untuk mengurangi emisi gas buang dan mempercepat proses pengantaran berbasis elektrifikasi.

Apakah perkembangan ini akan membawa berkah bagi saham Amazon?

Transaksi Saham Amazon di Sini!

Hampir Jadi Korban Peretasan, Aave Ganti Standar Tata Kelola

Jaringan Aave dikabarkan tengah mengubah standar tata kelola jaringannya setelah hampir menjadi korban peretasan.

Sekadar informasi, oknum peretasan dengan identitas Avraham Eisenberg sempat mencoba menguras likuiditas di jaringan Aave dengan melakukan short trading pada pekan ini. Hanya saja, upaya tersebut gagal lantaran sang pelaku salah melakukan perhitungan jumlah likuiditas yang terdapat di jaringan tersebut.

Baca Juga: Pluang Snapshot: Amazon Gagal Aksi Korporasi, Harga Minyak Jatuh Lagi

Aset Sorotan Hari Ini

Saham AS

Pasar saham AS tidak beroperasi pada Kamis (24/11) akibat hari libur nasional Thanksgiving.

Aset Kripto

ETH:

Support: Rp18,5 Juta
Resistance: Rp18,7 Juta, Rp19,5 Juta, Rp19,7 Juta
Stop Loss: 18,2 Juta

Transaksi ETH di Sini!

ATOM:

Support: Rp153.500, Rp159.200 (Resistance 1 - 23 Nov 2022)
Resistance: Rp167.400, Rp172.500 
Stop Loss: Harga Entry (23 Nov 2022)/Resistance 1 23 Nov 2022 - Rp159.200

Transaksi ATOM di Sini!

Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang di sini untuk investasi emasS&P 500 dan Nasdaq index futuresSaham AS, serta lebih dari 140 aset kripto dan belasan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Download Aplikasi Pluang di Sini!

Disclaimer

  1. Semua konten pada situs ini merupakan informasi yang bersifat umum, dan tidak membahas keadaan atau kondisi apa pun dari individu atau entitas tertentu. Informasi atau materi apa pun yang ada pada situs ini tidak dapat ditafsirkan sebagai nasihat hukum, pajak, investasi, keuangan, profesional, atau nasihat lainnya. Konten pada situs kami tidak mewakili atau merupakan ajakan, bujukan, rekomendasi, dukungan, atau penawaran apa pun oleh Pluang atau penyedia layanan pihak ketiga mana pun untuk membeli atau menjual sekuritas, komoditas, aset digital, atau instrumen keuangan apa pun. Semua informasi pada situs kami tidak ada yang merupakan nasihat profesional dan/atau keuangan, juga tidak ada satu pun informasi yang terdapat pada situs ini yang merupakan pernyataan komprehensif atau lengkap tentang hal-hal yang dibahas.
  2. Terdapat risiko pada setiap investasi yang dilakukan pada saham, reksa dana, aset kripto, dan emas. Risiko yang mungkin timbul dapat berpengaruh pada investasi yang Anda lakukan
  3. Anda merupakan pihak satu-satunya yang bertanggungjawab untuk mengevaluasi semua manfaat dan risiko yang terkait atau mungkin terkait dengan penggunaan informasi atau materi apa pun pada situs atau sampai pada kesimpulan apa pun berdasarkan informasi dan konten yang dapat ditemukan pada situs.
  4. Dalam hal apa pun, Pluang dan/atau karyawan, penasihat, dan perwakilannya tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan apa pun yang timbul atau mungkin timbul dari penggunaan informasi apa pun dari situs ini, kontennya, atau yang timbul sehubungan dengannya. Anda setuju untuk tidak meminta pertanggungjawaban Pluang, afiliasinya, atau penyedia layanan pihak ketiga mana pun atas kemungkinan tuntutan atas kerugian yang timbul dari keputusan apa pun yang mungkin atau telah Anda buat berdasarkan informasi atau konten yang disediakan untuk Anda pada situs.
  5. Dalam memberikan informasi ini, Pluang dapat menyediakan hyperlink ke situs web yang dioperasikan dan/atau cuplikan informasi yang disediakan oleh atau berasal dari pihak ketiga. Dalam memilih hyperlink ini, Anda tidak lagi berada di ekosistem yang dioperasikan Pluang. Karena Pluang tidak memiliki kendali atas situs atau konten tersebut, Pluang tidak akan bertanggung jawab atas ketersediaan situs eksternal tersebut atau kontennya. Pluang tidak mengadopsi, mendukung, juga tidak bertanggung jawab atau berkewajiban atas situs atau konten apa pun, termasuk iklan, produk, atau materi lainnya, pada atau disediakan melalui situs atau sumber pihak ketiga tersebut.

Ditulis oleh
channel logo

Marco Antonius

Right baner

Marco Antonius

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
pluang snapshot
Pluang Snapshot: Amazon Rilis Kartu Kredit, Saham Nikola 'Terjepit'
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1