Indeks Saham AS
- Trio indeks saham AS kompak membukukan kinerja cemerlang menutup sesi perdagangan Rabu (16/6). Nilai indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) menanjak 1%, sementara nilai S&P 500 dan Nasdaq masing-masing tumbuh 1,5% dan 2,5%.
- Kondisi ini terbilang cukup mengejutkan. Pasalnya, indeks saham Wall Street tumbuh setelah bank sentral AS, The Fed, mengumumkan kenaikan suku bunga acuan sebesar 75 basis poin alias kenaikan tertinggi sejak 1994 silam.
- Sobat Cuan pasti paham bahwa sentimen mengenai kebijakan hawkish Fed selama ini direspons buruk oleh investor pasar modal.
- Hanya saja, pelaku pasar perlahan tenang setelah ketua The Fed, Jerome Powell, mengatakan bahwa otoritas moneter tersebut hanya akan mengerek suku bunga acuan dengan kencang "di awal". Akibatnya, pelaku pasar meyakini bahwa The Fed hanya akan mengetatkan kebijakan moneter untuk sementara dan tidak berencana mengerek suku bunganya secara agresif di jangka panjang.
- Sinyal terkait kepastian kebijakan moneter tersebut menuntun pelaku pasar kembali ke pasar modal dan meninggalkan aset berpendapatan tetap. Buktinya, tingkat imbal hasil obligasi AS pun langsung melorot tajam pasca komentar Powell tersebut.
- Kondisi ini pun dimanfaatkan oleh investor untuk menyerbu saham-saham teknologi. Alhasil, nilai saham Apple, Amazon, Meta Platforms, dan Microsoft pun finish di zona hijau dan mengangkat performa kinerja indeks Wall Street.
- Sekadar informasi, kinerja tingkat imbal hasil obligasi pemerintah AS punya korelasi negatif dengan performa saham teknologi berkategori growth stocks. Pasalnya, pelaku pasar selalu menyandingkan return saham tersebut dengan return obligasi pemerintah AS sebelum memutuskan untuk berinvestasi.
Baca juga: Rangkuman Pasar: Investor Mulai Panik, Kripto & IHSG Makin 'Tercekik'
Aset Kripto
- Setali tiga uang, pasar kripto juga terlihat gembira di Kamis pagi. Melansir Coinmarketcap pukul 07.43 WIB, 10 aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar sejagat sukses melompat ke zona hijau dalam 24 jam terakhir.
- Nilai Bitcoin (BTC), misalnya, naik 2,29% dalam sehari terakhir dan kini bertengger di US$22.594 per keping. Sementara itu, nilai Ether (ETH) melompat 1,86% ke US$1.232 per keping di waktu yang sama.
- Performa altcoin malah tak kalah mentereng. Nilai Cardano (ADA), Avalanche (AVAX) dan Dogecoin (DOGE) kompak tumbuh lebih dari 9% dalam sehari terakhir. Sementara itu, nilai Polkadot (DOT) loncat 12,07% di waktu yang sama.
- Di jajaran aset kripto utama, terdapat Solana (SOL) dan Tron (TRX) yang mencatat kinerja paling kinclong setelah nilainya masing-masing tumbuh 17,14% dan 15,91% dalam sehari terakhir.
- Awalnya, aset kripto tumbang berjemaah setelah The Fed mengumumkan kenaikan suku bunga 75 basis poin, lebih tinggi dari prakiraan awal yakni 50 basis poin.
- Hanya saja, pergerakan aset kripto langsung ganti arah ke zona hijau setelah Powell memberi sedikit petunjuk mengenai langkah kebijakan moneter The Fed ke depan.
- Pagi tadi, Powell mengatakan bahwa The Fed harus mengeluarkan jurus-jurus kebijakan moneternya "di awal, sekaligus memberi sinyal akan mengerek suku bunga acuan antara 50 basis poin dan 75 basis poin di pertemuan Fed berikutnya.
- Pelaku pasar menangkap komentar Powell tersebut sebagai sinyal bahwa kebijakan hawkish The Fed hanya bersifat jangka pendek saja. Sehingga, mereka pun kembali pede masuk ke pasar berisiko, utamanya aset kripto.
- Meski demikian, analis tetap beranggapan kondisi pasar kripto saat ini masih "kurang meyakinkan". Pasalnya, pelaku pasar kini mulai melihat "kebobrokan" aset kripto setelah drama yang terjadi pada platform Celsius dan drama stablecoin UST.
- Sekadar informasi, Celsius sempat membuat pelaku pasar panik pada Senin (13/4) setelah mengumumkan menghentikan proses penarikan BTC (withdrawals) akibat situasi pasar yang tak pasti.
- "Kondisi pasar saat ini yang berkisar di drama Terra dan Celsius memang menjadi katalis psikologis bagi pelaku pasar," jelas CEO Elementus Max Galka kepada Coindesk.
- Adapun bintang utama pasar kripto kali ini adalah Aragon (ANT) yang nilainya meluncur 53,99% dalam sehari terakhir. Selain itu, terdapat pula Basic Attention Token (BAT) yang membukukan pertumbuhan 24,05% di waktu yang sama.
Emas
- Harga emas di pasar spot bertengger di US$1.833,92 per ons pada pukul 08.04 WIB, tumbuh dari posisi sehari sebelumnya US$1.814 per ons.
- Nilai sang logam mulia merangsek naik setelah komentar Powell terkait rencana The Fed ke depan membuat yield obligasi pemerintah AS jatuh.
- Sekadar informasi, penurunan yield obligasi AS akan membuat opportunity cost dalam menggenggam emas menjadi lebih murah. Hasilnya, pelaku pasar akan kembali menyerbu emas dan meninggalkan obligasi pemerintah AS.
- Selain itu, pelemahan nilai Dolar AS juga mendorong kinerja emas pagi hari ini.
- Nilai Dolar AS yang lesu akan membuat harga emas menjadi relatif lebih murah bagi pelaku pasar yang jarang bertransaksi menggunakan mata uang tersebut.
Baca Juga: Pluang Pagi: Jelang Pengumuman Fed, Kripto Bangkit Tapi Saham AS 'Lecet-Lecet'
Mulai Perjalanan Investasimu dengan Aman di Pluang!
Download aplikasi Pluang di sini untuk investasi emas, S&P 500 dan Nasdaq index futures, Saham AS CFD, serta lebih dari 90 aset kripto dan belasan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!
Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!