AutoZone baru saja merilis laba dan pendapatannya di kuartal II 2023. Lantas, seperti apa hasilnya? Simak selengkapnya di bawah ini!
AutoZone melaporkan pendapatan kuartal II 2023 yang melebihi ekspektasi, dengan pendapatan mencapai $5,69 miliar dan EPS sebesar $46,46. Dibandingkan dengan kuartal yang sama pada tahun sebelumnya, pendapatan tumbuh 6,4% sementara EPS naik 14,7%
Bisnis internasional AutoZone, terutama di Meksiko dan Brasil, menunjukkan kinerja yang kuat dengan pertumbuhan sebesar 14,9%.
Pada laporan keuangan kuartalan yang dirilis kemarin, AutoZone berhasil meraih arus kas dari aktivitas operasi mencapai $1,1 miliar dan arus kas bebas sebanyak $701 juta. CFO perusahaan menegaskan perusahaan berkomitmen untuk memberikan imbal hasil yang berarti kepada para pemegang saham. Hal itu dibuktikan dengan aksi korporasi melaksanakan program pembelian kembali saham secara rutin sejak 1998. Terbaru pada kuartal lalu, perusahaan telah membeli kembali sahamnya dengan nilai fantastis yaitu $1 miliar.
AutoZone berencana menguji peningkatan baru dalam bisnis komersialnya dan berambisi untuk terus tumbuh secara global dengan membuka toko baru.
Perusahaan berencana fokus pada rantai pasokan dan memperluas pengembangan hub dan megahub. AutoZone juga akan mengembangkan bisnisnya di Meksiko dan Brasil, dengan tujuan mencapai pertumbuhan dua digit dalam bisnis komersialnya.
Meskipun ada kekhawatiran tentang inflasi, AutoZone tetap optimistis dan percaya bahwa inflasi akan moderat. Dengan fokus pada rantai pasokan dan pengembangan toko baru, AutoZone berharap dapat mencapai pertumbuhan yang kuat dalam bisnis komersialnya.
Dengan kinerja keuangan yang solid dan rencana ekspansi yang ambisius, analis JP Morgan menilai harga wajar saham AutoZone pada level $2975 per lembar atau mencerminkan potensi kenaikan hingga 15% dari harga penutupan 20 September.
Bagikan artikel ini