Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC) menyetujui penjualan Ether Exchange-Traded Funds (ETFs) di Amerika Serikat pada 23 Mei 2024.
SEC mengabulkan proposal dari Nasdaq, NYSE, untuk meluncurkan produk yang diperdagangkan di Bursa (ETPs) dan ETFs Ethereum. Peristiwa ini menjadi kemenangan besar bagi perusahaan-perusahaan tersebut dan industri kripto, yang sebelumnya mengira SEC akan menolak pengajuan tersebut.
Ini adalah keputusan kedua SEC terkait Produk yang Diperdagangkan di Bursa crypto. Awal tahun ini, pada Januari 2024, SEC menyetujui Bitcoin ETFs dan ETPs setelah melalui perjuangan panjang. Sembilan penerbit termasuk VanEck, ARK Investments/21 Shares, dan BlackRock sebelumnya mendorong SEC untuk juga menyetujui ETF yang terkait dengan Ethereum setelah SEC pada bulan Januari menyetujui bitcoin ETF.
Namun, perdagangan tidak akan dimulai segera karena penerbit masih memerlukan persetujuan SEC untuk pernyataan pendaftaran ETF individual yang merinci pengungkapan investor. Para pelaku industri mengatakan bahwa belum jelas berapa lama proses persetujuan SEC ini akan berlangsung.
Bagikan artikel ini