Investasi

down-icon
item
Investasi di pasar terbesar dunia dengan Saham AS

Fitur

down-icon
support-icon
Fitur Pro untuk Trader Pro
Temukan fitur untuk menjadi trader terampil

Fitur Proarrow-icon

support-icon
Dirancang untuk Investor
Berbagai fitur untuk investasi dengan mudah

Biaya

Keamanan

Akademi

down-icon

Lainnya

down-icon
item
Temukan peluang eksklusif untuk meningkatkan investasi kamu
support-icon
Bantuan

Hubungi Kami

arrow-icon

Pluang+

Berita & Analisis

Menyambut Earnings Q3 2024 Tesla (TSLA): Apa yang Harus Diperhatikan Investor?
shareIcon

Menyambut Earnings Q3 2024 Tesla (TSLA): Apa yang Harus Diperhatikan Investor?

15 Oct 2024, 3:15 PM·Waktu baca: 4 menit
shareIcon
Kategori
Menyambut Earnings Q3 2024 Tesla (TSLA): Apa yang Harus Diperhatikan Investor?

Tesla (TSLA) kembali menjadi sorotan menjelang laporan keuangan kuartal ketiga 2024, yang dijadwalkan akan dirilis pada tanggal 23 Oktober ini. Para investor dan analis sama-sama menantikan hasil laporan ini, terutama mengingat kondisi pasar yang dinamis dan perkembangan teknologi terbaru dari perusahaan. Tidak hanya itu, event teknologi besar "We Robot" yang baru-baru ini diselenggarakan, memberikan wawasan baru tentang arah masa depan Tesla di luar sektor otomotif.

We Robot: Menjelajahi Masa Depan AI dan Robotika Tesla

Di acara We Robot, Tesla memberikan presentasi tentang kemajuan teknologi Optimus, robot humanoid yang mereka kembangkan. Optimus memiliki potensi besar untuk membantu dalam berbagai sektor, mulai dari manufaktur hingga layanan pelanggan. Tesla menekankan bagaimana teknologi AI mereka tidak hanya terbatas pada pengembangan kendaraan otonom, tetapi juga pada inovasi robotika yang dapat mengubah cara dunia beroperasi. Hal ini semakin memperkuat visi Tesla untuk masa depan di mana robot dan kecerdasan buatan akan menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari.

Event We Robot

Sumber: TechCrunch

Gagal Memukau Investor, Saham Tesla Ambles Paska Acara We Robot

Sayangnya, acara We Robot 2024 yang diselenggarakan oleh Tesla mengalami kegagalan setelah produk robotika yang diharapkan tidak memenuhi ekspektasi pasar, baik dari segi inovasi maupun kinerja teknis. Meskipun acara ini diharapkan akan memperkuat posisi Tesla dalam bidang kecerdasan buatan dan robotika, hasilnya mengecewakan para analis dan investor. Akibatnya, harga saham Tesla mengalami penurunan tajam, dengan penurunan hingga 7% sehari setelah acara tersebut. Sentimen negatif ini didorong oleh keraguan terhadap kemampuan Tesla untuk mendiversifikasi portofolionya di luar kendaraan listrik, serta meningkatnya persaingan dari perusahaan teknologi lainnya.

Dalam beberapa minggu terakhir, saham Tesla juga telah menunjukkan volatilitas yang signifikan. Sahamnya diperdagangkan pada kisaran rentang $200-$265 meskipun sempat juga diperdagangkan di bawah $200 sebelum kembali ke rentang itu.Fluktuasi ini mencerminkan berbagai faktor, termasuk sentimen pasar terhadap kondisi makroekonomi, kompetisi di sektor kendaraan listrik, dan ekspektasi earnings kuartal ini. Beberapa analis melihat bahwa pergerakan harga saham yang tidak stabil ini sebagai cerminan dari ketidakpastian investor terkait kemampuan Tesla untuk mempertahankan margin laba di tengah meningkatnya biaya produksi dan persaingan yang ketat.

Sumber: TradingView

Apakah Tesla Terlalu Mahal?

Valuasi Tesla terus menjadi topik perdebatan di kalangan analis. Saat ini, Tesla diperdagangkan dengan rasio price-to-earnings (P/E) 61.62x, jauh lebih tinggi dibandingkan dengan sebagian besar perusahaan otomotif tradisional, mencerminkan ekspektasi pertumbuhan yang tinggi dari para investor. Valuasi yang tinggi ini terutama didorong oleh optimisme jangka panjang tentang potensi Tesla di luar otomotif, seperti teknologi energi terbarukan, software, dan robotika. Namun, ada kekhawatiran bahwa valuasi yang sangat tinggi ini juga menciptakan risiko bagi investor jika perusahaan gagal memenuhi ekspektasi yang ditetapkan.

Sumber: SeekingAlpha

Apa yang Harus Diperhatikan dalam Laporan Earnings Q3?

Ada beberapa faktor kunci yang harus diperhatikan oleh investor dalam laporan earnings Q3 Tesla:

  1. Margin Keuntungan: Tesla telah menghadapi peningkatan biaya bahan baku dan produksi, yang dapat berdampak pada margin keuntungan mereka. Perusahaan harus menunjukkan kemampuan untuk mempertahankan atau meningkatkan margin di tengah tekanan biaya.
  2. Pertumbuhan Penjualan: Pasar kendaraan listrik terus berkembang, tetapi Tesla juga menghadapi persaingan dari berbagai produsen lain. Angka penjualan unit dan pertumbuhan di pasar global, termasuk di Eropa dan China, akan menjadi fokus utama.
  3. Perkembangan Teknologi: Kemajuan dalam teknologi Autopilot dan Full-Self Driving (FSD) akan sangat diperhatikan, terutama setelah adanya perkembangan terbaru di acara We Robot.
  4. Produksi dan Gigafactory: Kemajuan Tesla dalam memperluas kapasitas produksi melalui Gigafactory baru di Texas dan Jerman akan menjadi indikator penting seberapa cepat mereka dapat memenuhi permintaan global.

Pandangan Analis: Pro dan Kontra

Banyak analis tetap optimis terhadap prospek Tesla. Salah satu alasan optimisme adalah posisi Tesla sebagai pemimpin dalam teknologi EV dan kendaraan otonom. Beberapa analis bahkan percaya bahwa inovasi di bidang robotika dan energi terbarukan dapat menciptakan aliran pendapatan baru yang signifikan dalam jangka panjang. Namun, ada juga pandangan skeptis, di mana beberapa analis merasa valuasi Tesla terlalu tinggi dibandingkan dengan fundamental saat ini, terutama jika perusahaan gagal mencapai target pertumbuhan penjualan atau margin keuntungan yang diharapkan.

Risiko yang Harus Dipertimbangkan Investor

Investor harus mewaspadai beberapa risiko utama dalam laporan keuangan kali ini. Di tengah meningkatnya suku bunga global, biaya modal Tesla untuk memperluas operasional mereka dapat meningkat. Selain itu, perubahan kebijakan lingkungan di negara-negara besar seperti China atau Eropa dapat mempengaruhi penjualan. Terakhir, ketidakpastian makroekonomi global, termasuk volatilitas harga energi dan inflasi, dapat mempengaruhi biaya produksi dan distribusi Tesla.

Kesimpulan: Tesla di Persimpangan Inovasi dan Risiko

Tesla terus berada di garis depan inovasi, dengan potensi yang besar di sektor kendaraan listrik, energi terbarukan, dan robotika. Namun, valuasi saham yang tinggi, ditambah dengan tekanan dari biaya dan persaingan, membuat hasil earnings Q3 kali ini sangat penting bagi arah jangka pendek saham Tesla. Bagi para investor, kemampuan Tesla untuk terus menghasilkan pertumbuhan yang kuat sambil menjaga margin keuntungan akan menjadi kunci untuk mempertahankan momentum di pasar yang sangat kompetitif ini.

Transaksi Saham TSLA di Sini!

Investasi dengan Aman di Pluang!

Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp10.000 dan hanya tiga kali klik saja!

Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!

Ditulis oleh
channel logo

Pius Bagas H

Right baner

Pius Bagas H

Bagikan artikel ini

Artikel Terkait
pluang insight
Pluang Insight: Lahan Virtual, Proyek Menggiurkan atau Bakal Gagal Total?
news card image
no_content

Trading dan Investasi dengan Super App Investasi  #1