ETF sangat populer karena menyediakan cara yang efisien untuk berinvestasi di pasar saham AS dan sering digunakan oleh investor individu maupun institusional sebagai alat untuk diversifikasi portofolio, manajemen risiko, atau sebagai sarana untuk mendapatkan eksposur pada pasar saham AS. Dengan berinvestasi dengan ETF, kita tidak perlu repot-repot membeli berbagai macam saham karena dalam 1 ETF sudah terdiri dari berbagai perusahaan atau aset di dalamnya. Berikut merupakan beberapa pilihan ETF yang menarik bagi investor dan telah diperdagangkan di Pluang.
SPDR S&P 500 ETF Trust (SPY) adalah sebuah produk ETF yang dirancang untuk memberikan hasil investasi yang sebanding dengan kinerja Indeks S&P 500. Indeks S&P 500 sendiri adalah sebuah indeks pasar saham yang terdiri dari 500 perusahaan publik besar yang dipilih berdasarkan ukuran pasar, likuiditas, dan sektor di Amerika Serikat (AS).
SPY memungkinkan investor untuk membeli sebuah saham ETF yang secara keseluruhan mencerminkan kinerja pasar saham AS yang diwakili oleh 500 perusahaan besar tersebut. Dengan membeli SPY, investor seolah-olah menginvestasikan uang mereka secara luas ke seluruh perusahaan yang termasuk dalam S&P 500, tanpa harus membeli saham individu dari setiap perusahaan tersebut.
SPY dikelola oleh State Street Global Advisors dan merupakan ETF terbesar dan paling likuid di dunia dengan aset dalam kelolaan (AUM) lebih dari US$ 480 miliar. Bahkan, Warren Buffett melalui perusahaannya yaitu Berkshire Hathaway turut berinvestasi pada ETF ini.
Vanguard Total Stock Market ETF (VTI) adalah sebuah produk investasi berupa exchange-traded fund (ETF) yang dirancang untuk mengikuti kinerja CRSP US Total Market Index. Indeks ini mencakup hampir semua saham yang diperdagangkan secara publik di pasar saham Amerika Serikat, yang mencakup saham dari perusahaan besar, menengah, kecil, hingga sangat kecil.
VTI memberikan eksposur yang sangat luas kepada pasar ekuitas AS. Dengan berinvestasi dalam VTI, investor mendapatkan eksposur ke ribuan perusahaan mulai dari kapitalisasi besar hingga kecil. Total dana kelolaan mencapai lebih dari US$ 370 miliar menjadikannya salah satu dari 5 ETF dengan AUM paling besar di dunia.
Invesco QQQ Trust Series I (QQQ) adalah exchange-traded fund (ETF) yang dirancang untuk mengikuti kinerja NASDAQ-100 Index. Indeks ini mencakup 100 dari perusahaan non-keuangan terbesar yang diperdagangkan di bursa NASDAQ, yang umumnya mencakup perusahaan-perusahaan di sektor teknologi, bioteknologi, ritel, dan telekomunikasi. Perusahaan-perusahaan besar seperti Apple, Amazon, Microsoft, dan Google (Alphabet) adalah contoh dari perusahaan yang termasuk dalam portfolio ETF QQQ.
QQQ menawarkan cara yang efisien dan mudah bagi investor untuk mendapatkan eksposur kepada beberapa perusahaan teknologi terbesar dan paling inovatif tanpa harus membeli saham individu dari masing-masing perusahaan. ETF ini sangat populer di kalangan investor dengan total dana kelolaan mencapai lebih dari US$ 240 miliar.
Energy Select Sector SPDR Fund ($XLE) adalah ETF yang dirancang untuk melacak kinerja sektor energi di pasar saham Amerika Serikat. ETF ini mencakup perusahaan-perusahaan yang terlibat dalam industri energi, termasuk perusahaan minyak, gas alam, energi alternatif, serta perusahaan yang terlibat dalam penyediaan layanan untuk sektor energi.
XLE memberikan investor kesempatan untuk mendapatkan eksposur terhadap perusahaan-perusahaan terkemuka di sektor energi tanpa harus membeli saham individu dari masing-masing perusahaan. Ini membuatnya menjadi pilihan yang populer bagi investor yang ingin memasukkan sektor energi ke dalam portofolio mereka. Total dana kelolaan ETF ini mencapai lebih dari US$ 40 miliar.
Health Care Select Sector SPDR Fund (XLV) adalah sebuah exchange-traded fund (ETF) yang didesain untuk mencerminkan kinerja sektor kesehatan & perawatan di pasar saham Amerika Serikat. ETF ini mengikuti perusahaan-perusahaan yang beroperasi di berbagai segmen industri kesehatan, termasuk perusahaan farmasi, perusahaan bioteknologi, produsen alat medis, serta penyedia layanan kesehatan lainnya.
ETF ini dapat memberikan diversifikasi yang lebih besar daripada berinvestasi langsung dalam beberapa saham perawatan kesehatan individu. otal dana kelolaan ETF ini mencapai lebih dari US$ 37 miliar.
Financial Select Sector SPDR Fund (XLF) adalah sebuah exchange-traded fund (ETF) yang didesain untuk mencerminkan kinerja sektor keuangan di pasar saham Amerika Serikat. ETF ini mengikuti perusahaan-perusahaan yang beroperasi di berbagai segmen industri keuangan, termasuk perbankan, asuransi, investasi, serta lembaga keuangan lainnya.
Seperti halnya sektor keuangan secara keseluruhan, kinerja XLF cenderung dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti kebijakan suku bunga, kondisi makroekonomi, regulasi pemerintah, dan kondisi pasar finansial global. Total dana kelolaan ETF ini mencapai lebih dari US$ 36 miliar.
iShares Silver Trust (SLV) adalah sebuah produk investasi yang dikenal sebagai exchange-traded fund (ETF) yang didesain untuk melacak harga perak. ETF ini secara fisik disokong oleh harga aset fisik perak, yang memungkinkan investor untuk mendapatkan eksposur terhadap harga perak tanpa harus memiliki perak secara fisik.
SLV memberikan investor kesempatan untuk berpartisipasi dalam pergerakan harga perak tanpa harus membeli dan menyimpan perak secara fisik. Ini membuatnya menjadi pilihan yang populer bagi investor yang mencari cara untuk mendiversifikasi portofolio mereka atau melindungi nilai aset mereka melawan inflasi. Selain itu, SLV sering digunakan oleh investor sebagai alat untuk melindungi portofolio mereka dari gejolak pasar atau ketidakpastian ekonomi. Total dana kelolaan ETF ini mencapai lebih dari US$ 11 miliar.
Kabar gembira bagi Sobat Cuan! Pluang kini telah meluncurkan 50 produk ETF Saham AS. Berikut merupakan tabel historis performa ketujuh ETF tersebut dalam 5 tahun terakhir.
Lihat 50 ETF selengkapnya di sini
Download aplikasi Pluang untuk investasi Saham AS, emas, ratusan aset kripto dan puluhan produk reksa dana mulai dari Rp5.000 dan hanya tiga kali klik saja!
Dengan Pluang, kamu bisa melakukan diversifikasi aset dengan mudah dan aman karena seluruh aset di Pluang sudah terlisensi dan teregulasi. Ayo, download dan investasi di aplikasi Pluang sekarang!
Bagikan artikel ini